Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2023

Edisi Menyenangkan Denta Ke SKE

  Sindu Kusuma Edupark (SKE) merupakan sebuah destinasi rekreasi yang terletak di Jogjakarta. Di tujuh hektar kawasan taman yang selesai dibangun tahun 2014 ini, terdapat bermacam-macam wahana, baik wahana bermain maupun wahana belajar yang bisa dinikmati oleh semua anggota keluarga . Wahana yang paling terkenal dari SKE adalah bianglalanya, yang merupakan sebuah wahana bermain sekaligus ikon SKE sendiri. Disana kita juga bisa menikmati banyak wahana,cocok untuk refreshing dan melepaskan beban beban hidup yang menempel begitu banyak.disana juga ada foodcourtnya,jadi kalo laper bisa cari makan disana.

Kami Yang Suka Futsal Karena Gabut

  siapa sih disini yang gak tau futsal itu apa?   futsal   adalah permainan bola yang dimainkan oleh dua regu, yang masing- masing beranggotakan lima orang. Tujuannya adalah memasukkan bola ke gawang lawan, dengan memanipulasi bola dengan kaki dan anggota tubuh lain selain tangan, kecuali posisi kiper. Selain untuk kesehatan badan dan kelincahan,manfaat futsal ada banyak lagi antaranya bisa jadi semangat karena bisa cuci mata lihat cowo cowo. Jadi,gausah ragu-ragu lagi kalo mau ikut olahraga futsal.      

Makan Seblak Karena Kebutuhan Lambung

  seblak berasal dari kata “nyeblak” dalam Bahasa Sunda yang berarti mengagetkan. Diberi nama demikian karena pada sendokan pertama kamu pasti kaget dengan rasanya yang pedas dan kaya rempah, bahkan bisa sampai tersedak. seblak  terdiri  dari  rendaman kerupuk yang dimasak hingga empuk. Biar lebih nikmat,  seblak  diberi tambahan oseng telur.  tetapi juga diberi tambahan sayuran, potongan bakso sapi, ceker ayam, makaroni, dan juga mie kuning. Rasa seblak  yang pedas dan nikmat membuat seblak digemari banyak orang apalagi kalangan anak muda dan juga harga seblak mulai dari 10 ribuan aja.

Mie Gacoan

  Mie Gacoan  adalah sebuah waralaba restoran dari indonesia. Usaha ini berdiri pada awal tahun 2016 di Kota Malang. Pada tahun 2021, Mie Gacoan mempunyai 54 toko di Indonesia dengan mayoritas cabang berada di Jawa Timur dan Jawa Tengah.Kata gacoan berasal dari Bahasa Jawa yang berarti jagoan atau andalan.Mie Gacoan lebih digemari oleh konsumen usia muda. Makanan utama yang disajikan oleh restoran ini adalah mie goreng pedas dengan nama produk "Mie Angel", "Mie Iblis" dan "Mie Setan". Pembeli dapat memilih sendiri tingkat kepedasan dari mie tersebut. Restoran juga menyajikan dimsum, udang keju dan udang rambutan, siomay ayam sebagai makanan sampingan. Untuk minuman, tersedia aneka es buah dengan nama-nama unik seperti "Es Genderuwo" hingga "Es Pocong".